Xiaomi

3 Cara Flash HP Xiaomi: Manfaat & Kekurangan Terbaru 2024

×

3 Cara Flash HP Xiaomi: Manfaat & Kekurangan Terbaru 2024

Share this article

Bagaimanakah Cara flash HP Xiaomi ? Pertanyaan tersebut cukup kerap diajukan oleh sebagian pengguna ponsel terbitan China ini. Proses flash HP sendiri dapat berguna untuk memperbarui sistem operasi pada smartphone android.

Sehingga dapat menyebabkan perangkat ponsel menjadi lebih responsif dan cepat. Tak hanya itu, proses ini juga dapat memperbaiki masalah yang ada dalam sistem operasi. 

Oleh sebab itu, sebagai pengguna android, kalian paling tidak perlu mengetahui terkait bagaimana Cara flash HP Xiaomi beserta informasi lainnya.

Baca Juga : 2 Cara Menghapus Akun Google Di HP Xiaomi

Flash HP Adalah

Cara flash HP Xiaomi

Flashing atau install ulang merupakan salah satu solusi yang paling ampuh untuk mengatasi berbagai masalah error atau kendala lainnya yang terjadi pada smartphone OS android.

Umumnya saat melakukan proses flashing tersebut, pengguna akan membawa HP ke tukang servis atau konter terdekat. Namun bagaimana jika tidak memiliki uang untuk pergi ke tukang servis ? 

Maka alternatifnya kalian perlu melakukan Flashing HP sendiri. Ada berbagai Cara flash HP Xiaomi, baik dengan menggunakan PC maupun tanpa menggunakan PC sama sekali

Namun sebelum membahas panduan tersebut, simak beberapa manfaat flashing HP di bawah ini : 

Cara flash HP Xiaomi

Tujuan utama dari dilakukannya flashing HP adalah untuk menormalkan kembali ponsel android yang dulunya mengalami lemot error dan masalah yang lainnya.

Karena itu sesudah ponsel di flash, peranan mekanisme sistem akan kembali normal seperti saat pengguna membeli ponsel pertama kali.

Mekanisme HP Membaik

Setelah flashing, ponsel akan benar-benar fresh seperti baru pertama kalinya digunakan sehingga kalian bisa menjalankan peranan Android secara normal.

Memperbaiki Security dan Bug

Selain bermanfaat untuk meningkatkan performa pada sistem, proses flashing juga berfungsi untuk mengatasi celah keamanan dan membenahi adanya bug.

Setting Ulang Media penyimpanan

Keseluruhan media pada penyimpanan di ponsel juga akan ditata ulang kembali. Jadi jika ada bagian yang hancur, maka akan diatur ulang hingga ruangan penyimpanan berjalan dengan optimal kembali.

Baca Juga : 5 Cara Mengaktifkan Fitur Cari Perangkat Xiaomi

Cara Flash HP Xiaomi

Cara flash HP Xiaomi

Cara flash HP Xiaomi sebenarnya dapat dilakukan dengan beberapa metode pilihan. Tentu saja metode tersebut sangat mudah dilakukan oleh pemula yang ingin kondisi ponselnya kembali optimal. 

Cara Flash HP Xiaomi Dengan PC 

Metode pertama flashing HP yang bisa kalian lakukan adalah dengan memanfaatkan PC atau komputer. Untuk prosedurnya adalah sebagai berikut : 

  1. Langkah pertama download “Xiaomi Flash tool” di PC
  2. Instal dan tunggu hingga proses selesai
  3. Unduh Stock “Firmware / Fastboot Firmware” di perangkat HP 
  4. Lalu ekstrak juga di komputer
  5. Selanjutnya matikan HP Xiaomi milikmu
  6. Tekan dan tahan tombol volume “Turun dan Daya” secara bersamaan 
  7. Ponsel akan masuk ke mode Fastboot
  8. Hubungkan HP ke PC menggunakan kabel USB
  9. Kemudian buka “Xiaomi Flash Tool”
  10. Cari “Firmware” yang sudah didownload dan di ekstrak sebelumnya
  11. Tekan tombol “Refresh” agar “Xiaomi Flash Tool” mengenali perangkat
  12. Lanjut tekan “Flash” untuk memulai proses flashing
  13. Jika prosesnya selesai, layar PC akan menampilkan tulisan “Succes”
  14. Proses flash telah selesai 
  15. Tutup program MiFlash Tool 
  16. Terakhir putuskan sambungan perangkat dari komputer

Cara Flash HP Xiaomi Tanpa PC

Metode yang satu ini sebenarnya lebih efisien bagi kalian yang malas menggunakan PC atau mungkin tidak memiliki komputer sama sekali. 

Perlu diketahui, cara ini hanya dapat dilakukan jika ponsel yang ingin di flash masih bisa dihidupkan seperti biasa. Bukan HP android yang sudah dalam keadaan mati total.

Bagaimana caranya ? Berikut beberapa opsi yang bisa dipilih.

Dengan Recovery ROM

  1. Download Rom untuk memulihkan HP di halaman resmi
  2. Setelah berhasil, pindahkan berkas .zip ke HP
  3. Kemudian buka “pengaturan” HP Xiaomi 
  4. Masuk di bagian “About Phone” dan pilih “System Update”
  5. Klik “login MIUI” sebanyak 8x untuk masuk ke mode pemulihan 
  6. Setelah masuk, klik titik tiga di ujung kanan atas 
  7. Selanjutnya pilih “Choose Update Package”
  8. Cari berkas Zip yang telah dipindahkan pada HP
  9. Terakhir, HP akan melakukan restart dan masuk ke versi MIUI terbaru

Dengan Hard Reset

  1. Tekan tombol “Power dan Volume turun” secara bersamaan 
  2. Lakukan proses diatas hingga muncul logo MI di layar HP
  3. Otomatis HP Xiaomi akan masuk ke menu “Recovery”
  4. Pilih opsi “Bahasa” bisa bahasa Inggris / bahasa Indonesia
  5. Kemudian klik tombol “Wipe Data atau Factory Reset” 
  6. Langkah selanjutnya, tekan tombol “Yes”
  7. Tunggu hingga proses selesai, kemudian lakukan restart HP
  8. Proses flashing HP Xiaomi berhasil dilakukan

Baca Juga : 5 Cara Mengosongkan Ruang Penyimpanan Di HP Xiaomi

Kekurangan Flash HP Xiaomi

Cara flash HP Xiaomi

Jika ada kelebihannya tentu ada juga kekurangannya. Setelah diatas sudah dibahas kelebihan dari flashing, sekarang ketahui juga mengenai kekurangannya. Berikut uraiannya : 

1. Merusak Hardware

Dibalik kelebihannya, Flashing yang dilakukan secara berlebihan dapat merusak hardware atau perangkat keras yang ada pada ponsel.

Biasanya hardware yang rusak karena flashing tersebut adalah IC eMMC dan IC CPU. Jadi jangan terlalu sering melakukan flashing karena itu dapat membahayakan ponsel.

2. Menghilangkan Data

Kekurangan flashing lainnya adalah bisa menghilangkan data yang sebelumnya tersimpan di penyimpanan internal perangkat ponsel.

Sebab dengan flashing berarti mengganti sistem yang ada di perangkat, jadi semua data yang tersimpan di penyimpanan internal akan otomatis hilang. 

3. Jika Salah, Perangkat Bisa Hardbrick

Melakukan Flashing pada perangkat tidak bisa dilakukan sembarangan, jika pengguna belum paham terkait prosedurnya maka jangan coba coba untuk melakukan.

Sebab jika ada kesalahan, maka akibatnya akan fatal, salah satunya adalah perangkat kalian akan Hardbrick atau mati total. Untuk itu, disarankan untuk melakukan pada orang yang lebih paham.

Baca Juga : 60+ Kode Rahasia Xiaomi & Cara Membukanya

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan terkait Cara flash HP Xiaomi beserta kelebihan dan kekurangannya. Semoga membantu.

Dapatkan informasi terbaru dari kami lewat Google News dengan cara klik pada tombol mengikuti pada Google News