Vivo

2 Cara Menghapus Akun Google Di HP VIVO Terbaru 2024

×

2 Cara Menghapus Akun Google Di HP VIVO Terbaru 2024

Share this article

Cara menghapus akun google di HP Vivo sangat penting diketahui bagi kalian yang ingin menjual atau memberikan HP Vivo lama kepada keluarga. Hal ini bertujuan agar tidak sembarangan orang mengakses akun google yang tertaut tersebut.

Terlebih lagi jika akun gmail utama tersambung dengan akun Perbankan atau lainnya karena merupakan data yang sangat penting. Begitupun dengan email yang terdapat di dalamnya.

Bagi kalian yang penasaran dengan bagaimana porsedur dari Cara menghapus akun google di HP Vivo, maka berikut penjelasan selengkapnya. Silahkan dibaca dengan cermat dan teliti uraian di bawah ini.

Baca Juga : 3+ Cara Menggandakan Whatsapp Di HP VIVO

Cara Menghapus Akun Google Di HP VIVO

Cara menghapus akun google di HP Vivo

Akun Google kini telah menjadi suatu kebutuhan dalam menunjang penggunaan ponsel pintar. Tidak dapat dipungkiri, layanan internet sangatlah penting untuk mengakses informasi terkini.

Meskipun keberadaanya sangatlah penting untuk mengakses berbagai macam aplikasi di smartphone, namun ada kalanya pengguna ingin menghapus akun Google.

Harus diingat bahwa sebelum menghapus akun Google, sebaiknya lakukan pemeriksaan terlebih dahulu untuk seluruh data yang ada di dalam akun tersebut.

Pasalnya, dengan menghapus akun Google pengguna akan berisiko kehilangan semua data termasuk email, kalender maupun foto yang tersimpan.

Akan dipastikan pula bahwa kalian tidak akan bisa lagi mengakses berbagai layanan yang dibeli dengan akun Google seperti, YouTube hingga aplikasi Play store.

Jika sudah mengetahui ketentuan diatas, selanjutnya ketahui perihal Cara menghapus akun google di HP Vivo yang dapat dilakukan melalui beberapa metode.

Tentu saja, beberapa metode tersebut memiliki prosedur yang berbeda. Satu per satunya harus dilakukan secara berurutan agar proses penghapusan dapat dilakukan dengan lancar.

Cara Menghapus Akun Google Di HP VIVO Melalui Pengaturan

Cara menghapus akun google di HP Vivo yang pertama adalah dengan melalui bagian Setting atau Pengaturan yang pada di HP Vivo. Caranya cukup mudah dan bisa dilakukan dimanapun.

Hal terpenting, kalian harus melakukan langkah di bawah ini secara berurutan untuk meminimalisir adanya resiko kesalahan sistem. Berikut prosedur yang bisa dilakukan : 

  1. Buka “Setting/ pengaturan” di HP Vivo
  2. Scroll ke bawah dan klik “Akun” atau “Account”
  3. Akan terlihat semua akun yang terhubung dengan perangkat
  4. Kemudian pilih akun Google yang ingin dihapus
  5. Akan ada beberapa opsi yang tersedia. 
  6. Silahkan pilih opsi “Hapus Akun /Remove Account”
  7. Sistem akan meminta konfirmasi untuk menghapusnya
  8. Langkah selanjutnya lakukan konfirmasi 
  9. Tunggu hingga akun Google terhapus dari perangkat 

Baca Juga : 3+ Perbedaan VIVO Dan OPPO: Keunggulan & Kekurangan

Cara Menghapus Akun Google Di HP VIVO Lewat Gmail

Cara menghapus akun google di HP Vivo

Metode selanjutnya adalah melalui Gmail yang ada di HP Vivo. Aplikasi gmail sendiri biasanya sudah tersedia berdasarkan pengaturan pabrik. 

Sehingga akan lebih memudahkan karena tidak perlu didownload di Play Store. Adapun untuk langkah-langkahnya adalah sebagai berikut.

  1. Buka aplikasi Gmail yang ada di perangkatmu
  2. Pada layar utama, klik opsi menu (tiga garis horizontal)
  3. Kemudian klik “Pengaturan” atau “Setting”
  4. Pada menu Pengaturan, tekan pilihan “Akun” 
  5. Di beranda Akun, pilih akun Google yang ingin dihapus
  6. Pilih opsi “Kelola akun Google” / “Manage your Google Account”.
  7. Langkah selanjutnya, klik “Hapus akun atau layanan” 
  8. Masukkan kata sandi untuk akun Google tersebut
  9. Lakukan konfirmasikan identitas dengan kode verifikasi 
  10. Setelah berhasil, masuk dan verifikasi identitas 
  11. Kalian akan diarahkan ke halaman “Hapus Produk Google”
  12. Klik opsi “Hapus produk” / “Delete a Google Service”
  13. Selanjutnya pilih opsi “Hapus akun saya” 
  14. Google akan menginformasikan konsekuensi dari penghapusan akun

Cara Menghapus Akun Google Di HP VIVO Y12

Cara menghapus akun google di HP Vivo

Pada dasarnya Cara menghapus akun google di HP Vivo diatas, berlaku untuk semua tipe HP Vivo yang beredar resmi di pasaran.Termasuk diantaranya adalah tipe Y12 dan lainnya.

Jadi jika kalian termasuk pengguna Vivo Y12 kalian bisa lakukan penghapusan akun baik melalui pengaturan di HP maupun melalui aplikasi gmail.

Untuk lebih jelasnya ikuti tahapan berikut : 

  1. Langkah pertama buka HP Vivo Y12
  2. Kemudian akses halaman Setting atau Pengaturan
  3. Srcroll ke bawah dan ketuk menu “Account”
  4. Klik akun Google yang ingin dihapus
  5. Kemudian tap tombol “Remove account”
  6. Lakukan konfirmasi penghapusan
  7. Terakhir, tunggu hingga proses selesai

Baca Juga : 7+ Cara Melihat Kode QR WIFI Di HP VIVO

Masalah Yang Mungkin Terjadi

Dalam melakukan Cara menghapus akun google di HP Vivo, terkadang pengguna mengalami permasalahan dimana akun tidak bisa dihapus meskipun HP sudah direset.

Kemungkinan kejadian ini disebabkan karena adanya kerusakan pada hardware atau pada sistem perangkat sehingga akan memicu gagalnya fungsi logout.

Untuk mengatasinya, kalian bisa lakukan penggantian komponen tertentu pada hardware HP Vivo.

Pengguna juga disarankan untuk membawa HP tersebut kepada pihak yang bisa dimintai informasi lebih lanjut seperti teknisi resmi Vivo di kota terdekat.

Hal yang Terjadi Jika Akun Google Dihapus

Terdapat beberapa hal yang dimungkinkan dapat terjadi jika akun google pada HP Vivo dihapus. Beberapa diantaranya adalah : 

1. Google Play Store

  • Pengguna tidak bisa menginstal aplikasi di Play Store
  • Tidak akan bisa menonton film, musik dan membaca buku yang kalian beli
  • Akan kehilangan musik yang pernah dibeli 
  • Pencapaian dalam bermain game di data Google Play akan hilang dari akun

2. Google Drive

  • Pengguna tidak bisa mengunduh file ke akun yang dihapus
  • Data pengguna tidak akan disimpan ke Drive baik email atau foto

3. Kontak

Pengguna juga akan kehilangan seluruh kontak yang disimpan di akun Google yang tidak disimpan secara terpisah di perangkat Vivo miliknya.

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan terkait beberapa Cara menghapus akun google di HP Vivo baik lewat pengaturan maupun gmail.

Semoga bermanfaat dan membantu.

Dapatkan informasi terbaru dari kami lewat Google News dengan cara klik pada tombol mengikuti pada Google News