Xiaomi

Spesifikasi Poco F5 GT: Harga Dan Keunggulan Terbaru 2024

×

Spesifikasi Poco F5 GT: Harga Dan Keunggulan Terbaru 2024

Share this article

Spesifikasi Poco F5 GT telah mencuri perhatian para penggemar smartphone dari produk Poco dengan desain yang menarik dan potensi performa tinggi. Namun, tetaplah diingat bahwa semua informasi yang akan kami sampaikan dibawah ini masih berupa rumor dan belum resmi. 

Jadi sebagai konsumen yang cerdas, selalu bijaksana untuk menunggu konfirmasi resmi dari pihak Poco sebelum membuat keputusan pembelian.

Adapun untuk informasi selengkapnya mengenai spesifikasi Poco F5 GT beserta harganya bisa kalian simak artikel berikut hingga tuntas.

Baca Juga : Spesifikasi Poco F1: Harga Dan Keunggulan

Spesifikasi Poco F5 GT

spesifikasi Poco F5 GT

Industri smartphone hingga kini terus berkembang pesat dengan inovasi dan teknologi baru yang dihadirkan setiap tahunnya.

Salah satu brand yang cukup terkenal adalah Poco. Baru-baru ini, banyak perbincangan mengenai ponsel Poco terbaru yang akan segera hadir, yaitu Poco F5 GT.

Meskipun masih sebatas rumor, namun banyak diantara penggemar ponsel Poco yang bersemangat dengan spesifikasi Poco F5 GT.

Dalam artikel ini, kita akan menjelajahi detail spesifikasi Poco F5 GT yang menjadi rumor khalayak umum. Berikut poin-poin selengkapnya :  

  • OS : Android 13
  • Antarmuka : MIUI 14 for POCO
  • Rilis : 26 Maret 2024
  • SIM : Dual Sim, GSM+GSM
  • Dimensi : 76.7 x 162.5 x 8.5 mm
  • Layar : AMOLED, 1080 x 2400 pixels, Corning Gorilla Glass Victus
  • Kamera Belakang : 108 MP wide, 8 MP ultrawide, 2 MP Makro
  • Kamera Depan : Single 20 MP
  • Chipset : Snapdragon 8 Gen 2
  • GPU : Adreno 740
  • RAM : 8/12GB
  • Penyimpanan : 256GB
  • USB : USB Tethering, USB on-the-go, USB Charging
  • Speaker : Stereo
  • Baterai : 5000 mAh, Pengisian Cepat 120W
  • Sensor : Fingerprint (under display, optical), accelerometer, gyro, proximity, compass

Dengan spesifikasi Poco F5 GT yang disampaikan diatas, smartphone ini dipastikan dapat menjanjikan pengalaman yang mengesankan bagi para penggunanya.

Harga Poco F5 GT

Meski sudah kami sampaikan terkait spesifikasi Poco F5 GT, namun smartphone ini belum dirilis secara resmi. Xiaomi sendiri memperkirakan ponsel ini akan masuk ke pasaran pada bulan Maret 2024.

Berbicara tentang harga, harga Poco F5 GT 2024 mulai dari sekitar Rp 9.000.000. Jika pembaca suka memotret, perangkat ponsel ini dapat memuaskan kalian.

Baca Juga : Spesifikasi Poco X3 GT: Harga Dan Keunggulan

Keunggulan Poco F5 GT

spesifikasi Poco F5 GT

Setelah membahas mengenai spesifikasi Poco F5 GT beserta harganya, selanjutnya mari kita bahas mengenai rumor tentang keunggulan Poco F5 GT. Berikut selengkapnya : 

Desain Unggulan

Perlu diketahui bahwa smartphone Poco F5 GT merupakan penerus dari Poco F4 GT yang hadir di Indonesia pada tahun 2022 lalu.

Wajar saja sebagai generasi penerus, Poco F5 GT ditujukan untuk kelas flagship akan menghadirkan sejumlah peningkatan dibanding pendahulunya seperti dari segi desain.

Smartphone Poco F5 GT sendiri akan memiliki dimensi yang nyaman digenggam dengan tinggi 161,9 mm, lebar 76,9 mm, dan ketebalan 8,3 mm.

Bobot pada ponsel ini sekitar 205 gram, yang membuatnya terasa ringan digunakan. Adapun untuk variannya terdapat 4 opsi, yaitu Hitam, Abu-abu, Perak, dan Bruce Lee Yellow.

Kamera Jernih

Kamera Poco F5 GT akan dilengkapi dengan kamera utama 108 MP, kamera ultra-wide 8 MP, dan kamera macro 2 MP, sehingga mampu mengambil foto dengan detail yang tajam dan warna yang akurat. 

Sejumlah fitur pendukung seperti pemfokusan otomatis (auto focus), lampu kilat dual LED, pengaturan eksposur dan kontrol ISO, juga semakin meningkatkan kualitas hasil foto yang dihasilkan.

Sementara itu, beralih ke kamera depanya sudah dibekali dengan resolusi 16 MP, tentu akan memuaskan kebutuhan selfie dan panggilan video para penggunanya bukan ?

Chipset Andal

Kabarnya Poco F5 GT akan menjalankan sistem operasi Android 14 yang akan memberikan pengguna akses ke berbagai fitur terbaru dan perbaikan keamanan yang dibutuhkan.

Ditenagai oleh chipset Snapdragon 8 Gen 2, smartphone ini menawarkan kinerja prosesor yang tangguh dan efisien untuk menangani tugas-tugas berat dan aplikasi canggih.

Prosesor Octa Core 3 GHz pada Poco F5 GTi memastikan respons cepat dan kinerja yang lancar dalam menjalankan berbagai aplikasi dan game.

GPU Adreno 740 yang terpasang juga dapat memberikan pengalaman grafis yang memukau dan mendukung tampilan visual yang smooth dengan detail yang tajam.

Ditambah lagi adanya sertifikasi IP53 akan menjadikannya tahan terhadap air dan debu, serta dapat memberikan ketahanan ekstra terhadap elemen-elemen lingkungan sehari-hari.

Baca Juga : Spesifikasi Poco M3 Pro: Harga Dan Keunggulan

Penyimpanan Luas

Poco F5 GT akan dilengkapi dengan RAM sebesar 8 GB, sehingga memberikan performa yang cepat dan responsif untuk pengguna dalam menjalankan berbagai aplikasi dengan lancar.

Penyimpanan internalnya sendiri sebesar 128 GB dengan tipe UFS 3.2. Tentu akan memberikan ruang yang cukup besar untuk menyimpan banyak file seperti foto, video, dan aplikasi yang diinginkan.

Ditambah lagi dengan kombinasi RAM 8 GB dan penyimpanan UFS 3.2, sehingga akan menawarkan pengalaman pengguna yang mulus dan efisien dalam melakukan multitasking dan menyimpan data.

Baterai Awet

Poco F5 GT akan dibekali dengan baterai tipe non removable yang berkapasitas 5000 mAh, dengan begitu akan memberikan daya tahan yang cukup untuk penggunaan sehari-hari dengan intensitas tinggi.

Teknologi fast charging pada perangkat ini juga memungkinkan kalian untuk mengisi daya baterai secara cepat dan efisien, dengan kecepatan mencapai 150W.

Dengan teknologi tersebut, perangkat siap digunakan dalam waktu singkat. Tentu hal ini merupakan suatu peningkatan jika dibanding dengan pendahulunya yang hanya memiliki dukungan pengisian 120 watt

Sehingga tidak hanya memberikan daya tahan yang handal saja, namun juga dapat mengurangi waktu menunggu pengguna untuk kembali menggunakan perangkatnya.

Baca Juga : Spesifikasi Poco X4 GT: Harga Dan Keunggulan

Demikianlah penjelasan yang dapat kami sampaikan terkait spesifikasi Poco F5 GT beserta harga dan keunggulannya. Semoga dapat bermanfaat dan membantu.

Dapatkan informasi terbaru dari kami lewat Google News dengan cara klik pada tombol mengikuti pada Google News