Vivo

Spesifikasi Vivo Y01: Harga & Keunggulan Terlengkap 2024

×

Spesifikasi Vivo Y01: Harga & Keunggulan Terlengkap 2024

Share this article

Informasi mengenai Spesifikasi Vivo Y01 dapat dijadikan referensi bagi kalian yang ingin membeli ponsel baru nantinya. Vivo sendiri  dikenal sebagai produsen smartphone kelas menengah yang mampu memperkenalkan banyak produk terbaik mereka seperti Vivo Y01.

Dengan Vivo Y01, kalian bisa mendapatkan paket lengkap untuk berbagai keperluan. Mulai dari penggunaan untuk bekerja, bermain game, hingga fotografi bisa dengan maksimal dilakukan.

Adapun untuk informasi selengkapnya mengenai Spesifikasi Vivo Y01 beserta harga dan keunggulan-keunggulannya, bisa kalian simak uraian di bawah ini : 

Baca Juga : Spesifikasi Vivo Y66: Harga & Keunggulan

Spesifikasi Vivo Y01

Spesifikasi Vivo Y01

Vivo adalah pabrikan smartphone asal Tiongkok yang cukup populer di market gadget Indonesia dan dinilai sukses dalam menjawab permintaan kebutuhan konsumen.

Baru-baru ini mereka menggemparkan jagat ponsel pintar dengan kehadiran Vivo Y01 yang memiliki spesifikasi tinggi dengan harga yang terbilang ramah kantong.

Ponsel pintar yang pada awal peluncurannya dibandrol dengan harga yang murah ini, hadir dengan Spesifikasi Vivo Y01 yang terbilang menarik.

Lantas seperti apa spesifikasi yang ditawarkannya ? Pada dasarnya kalian bisa melihat tabel spesifikasi Vivo Y01 di situs web resmi Vivo global.

Untuk memudahkanmu, berikut akan kami sampaikan beberapa poin-poinnya : 

  • Rilis April 2022
  • Sistem Operasi : Android 11 Go Edition, antarmuka Funtouch OS 11.1
  • Warna : Elegan Black, Sapphire Blue.
  • Dimensi : 164 x 75.2 x 8.3 mm.
  • Berat : 178 gram
  • Layar : IPS LCD, 720 x 1600 piksel, 6.51 inci.
  • Chipset : MediaTek Helio P35 (12 nm).
  • GPU : PowerVR GE8320.
  • RAM : 2 GB / 3 GB.
  • ROM : 32 GB.
  • OS : Android 11 Go Edition, Funtouch 11.1.
  • Baterai : Li-Po 5000 mAh, non-removable, standard charging 10W
  • Kamera Belakang : 8 MP.
  • Kamera Depan : 5 MP.

Dengan kehadiran spesifikasi Vivo Y01 diatas, para pengguna dapat langsung merasakan ponsel pintar mid range yang berkualitas dengan price to performance ratio yang membanggakan.

Baca Juga : Spesifikasi Vivo V11: Harga & Keunggulan

Harga Vivo Y01

Seperti spesifikasi Vivo Y01 yang sudah kami jelaskan diatas, seri yang satu ini memiliki keunggulan yang lebih jika dibanding dengan pendahulunya. 

Hal inilah yang membuat Vivo Y01 menjadi ponsel yang cukup laris dipasaran dan kerap digunakan penggunanya untuk melengkapi kebutuhan pribadi mereka.

Berdasarkan informasi dari beberapa sumber, sejak awal peluncurannya, Vivo Y01 dibanderol dengan harga Rp1.499.000 rupiah untuk varian RAM 2 GB dan penyimpanan internal sebesar 32 GB.

Dengan harga diatas ini, pembaca tidak hanya mendapatkan spesifikasi Vivo Y01 yang sudah kami bagikan di atas, melainkan kalian juga akan memperoleh keunggulan lainnya.

Apa saja keunggulan-keunggulan yang dimaksud ? Ketahui pada pembahasan selanjutnya.

Keunggulan Vivo Y01

Spesifikasi Vivo Y01

Setelah mengulas spesifikasi Vivo Y01 beserta harga, selanjutnya kami juga akan sampaikan perihal keunggulan dari smartphone yang satu ini. Berikut diantaranya : 

Desain Elegan

Hadir dalam 2 varian warna, Sapphire Blue dan Elegant Black, Vivo Y01 memberikan kesan yang mewah. Meski terbuat dari plastik, ponsel ini tetap terlihat elegan berkat finishing yang berkualitas.

Vivo Y01 menghadirkan desain berbentuk cahaya X dengan gradasi putih yang menarik. Selain itu, dimensinya juga pas di tangan sehingga mudah digunakan dengan satu tangan.

Layar Luas

Sebagaimana yang kita rasakan bahwasannya ponsel dengan layar yang luas akan menambah kenyamanan bagi penggunannya dalam menonton video hingga aktivitas sejenisnya. 

Oleh karena itu, perusahaan Vivo menghadirkan seri yang satu ini dengan layar cukup luas yakni 6,51 inci dengan panel IPS LCD beresolusi HD+ (720 x 1600 piksel).

Tidak cukup sampai disitu saja, Vivo juga sudah melengkapi vivo Y01 dengan fitur Eye Protection Mode yang bisa menyesuaikan kecerahan secara otomatis dengan kondisi sekitar

FunTouch OS yang Ringan

Agar bisa digunakan dengan lancar tanpa hambatan, vivo Y01 sudah dibekali dengan sistem operasi khusus yang berguna untuk meningkatkan kinerja smartphone.

Dimana, vivo Y01 hadir dengan sistem operasi Android 11 Go Edition dengan antarmuka FunTouch 11.1 yang dikhususkan untuk smartphone di segmen entry-level.

FunTouch 11.1 ini juga memiliki fitur unggulan seperti Multi-Turbo 3.0 yang berfungsi untuk meningkatkan kinerja dalam bermain game ringan seperti Mobile Legends dan game ringan lainnya.

Baca Juga : Spesifikasi Vivo V23 5G: Harga & Keunggulan

Kamera Mumpuni

Sebagai smartphone kelas entry level, Vivo Y01 memiliki kamera belakang 8MP. Kamera tersebut sudah dilengkapi dengan fitur autofocus. 

Di dalamnya juga ada fitur Face Beauty, Timelapse, Foto, dan Video. Selain foto, kamera belakang tersebut juga mampu merekam video dengan kualitas 1080 piksel di 30 fps lho.

Meski kamera depan hanya 5MP, namun kamera ini bisa menghasilkan gambar yang tajam dan detail. Tentu saja kalian harus menyesuaikan dengan kondisi pencahayaan terlebih dahulu.

Baterai Besar

Demi memanjakan pengguna dalam aktivitas scrolling, browsing dan aktivitas lainnya. Perusahaan Vivo juga menghadirkan baterai yang berkapasitas besar yakni 5.000 mAh pada ponsel ini.

Tak hanya besar, baterai yang ada pada vivo Y01 juga terbilang awet. Meski begitu bodi dari vivo Y01 ini cukup ramping meskipun dibekali dengan baterai besar. Menarik bukan ? 

Tersedia Slot MicroSD

Perlu diketahui bahwa ponsel ini hanya dibekali dengan RAM 2 GB, RAM 3 GB dan penyimpanan internal sebesar 32 GB saja. 

Namun jangan khawatir, karena sebagai solusinya vivo Y01 sudah dibekali dengan slot microSD yang bisa dimanfaatkan untuk menyimpan data hingga 1 TB,

Fitur Keamanan

Vivo Y01 sudah dilengkapi dengan fitur keamanan, seperti pemindai sidik jari dan pengenalan wajah. Dengan teknologi ini, kalian dapat menjaga privasi data pribadi milikmu dengan mudah.

Harga Terjangkau

Salah satu kelebihan dari Vivo Y01 adalah harganya yang terjangkau. Dengan fitur-fitur unggulan yang ditawarkan, ponsel ini mampu memberikan nilai lebih bagi pengguna yang memiliki bujet terbatas.

Baca Juga : Spesifikasi Vivo T1 Pro 5G: Harga & Keunggulan

Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan terkait Spesifikasi Vivo Y01 beserta penjelasan yang lainnya. Semoga dapat bermanfaat.